93 Jemaah Umrah Asal Lombok Tengah Telantar di Jakarta
Lombok Tengah – Sebanyak 93 jemaah umrah asal Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), ditelantarkan di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Jakarta. Hingga hari ini, Minggu (9/4/2023), mereka masih berada di Jakarta.
“Kemarin mereka di bandara selama beberapa hari. Sekarang sudah berada di salah satu hotel di Jakarta,” kata Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag NTB Eka Muftati’ah via WhatsApp, Minggu (9/4/2023).
Mereka awalnya akan diterbangkan ke Arab Saudi pada Rabu (5/4/2023), oleh PT Mayyasah Wisata Mulya milik Lalu Muh Ikbal Asari. Perusahaan travel tersebut beralamat di Kelurahan Tiwugalih, Kecamatan Praya, Lombok Tengah. Akan tetapi, para jemaah umrah justru ditelantarkan di Jakarta.
Saat ini, ungkap Muftati’ah, Kemenag NTB tengah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk travel umrah untuk memastikan apakah seluruh jemaah akan tetap diberangkatkan ke tanah suci. “Sedang kami konfirmasi ke berbagai pihak terkait,” ungkapnya.
“Kami sudah panggil pihak travel. Kami berupaya agar mereka segera memberangkatkan jemaah, kita tunggu saja seperti apa usahanya. Kami sih yang penting jemaah ini aman, itu saja yang kami harapkan,” tambahnya.
Saat ini, ungkap Muftati’ah, Kemenag NTB tengah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk travel umrah untuk memastikan apakah seluruh jemaah akan tetap diberangkatkan ke tanah suci. “Sedang kami konfirmasi ke berbagai pihak terkait,” ungkapnya.
“Kami sudah panggil pihak travel. Kami berupaya agar mereka segera memberangkatkan jemaah, kita tunggu saja seperti apa usahanya. Kami sih yang penting jemaah ini aman, itu saja yang kami harapkan,” tambahnya.
Baca artikel detikbali, “93 Jemaah Umrah Asal Lombok Tengah Telantar di Jakarta” selengkapnya https://www.detik.com/bali/nusra/d-6663566/93-jemaah-umrah-asal-lombok-tengah-telantar-di-jakarta.